Dinas Sosial Kota Tasikmalaya Menyelenggarakan Kunjungan Studi Banding Bersama Dinas Sosial Kabupaten Banten

Dinas Sosial Kota Tasikmalaya melaksanakan kunjungan kerja atau studi banding ke Dinas Sosial Kabupaten Bantul, pada hari Jumat (24/02/23), pukul 09.00 WIB. Studi banding tersebut disambut langsung oleh Kepala Dinas Kabupaten Bantul, (Gunawan Budi Santoso, S.Sos., MH.), Sekertaris Dinas (Saryadi, S.IP., M.Si.) dan Kepala Bidang Pemberdayaan Sosial (Toto Pamudji Raharjo, A.Ks.), beserta jajarannya.

Kunjungan studi banding yang telah dilakukan tersebut disambut hangat oleh Dinas Sosial Kabupaten Bantul, narasumber yang mengisi pada berlangsungnya kegiatan kunjungan kerja atau studi banding tersebut yakni Kepala Bidang Pemberdayaan Sosial Dinas Sosial Kota Tasikmalaya (H. Andis Salahudin, S.IP., M.Si), Sekretaris Dinas Sosial Kabupaten Bantul (Saryadi, S.I.P., M.Si.), dan Kepala Bidang Pemberdayaan Sosial Dinas Sosial Kabupaten Bantul (Toto Pamudji Raharjo, A.Ks).

Pelaksanaan kegiatan studi banding tersebut dilaksanakan untuk saling berbagi pengalaman pelayanan sosial dari yang telah dilakukan oleh masing – masing Dinas Sosial Kota Tasikmalaya dan Kabupaten Bantul terkhususnya dalam Bidang Pemberdayaan Sosial. Turut hadir Pekerja Sosial Masyarakat (PSM) dan Karang Taruna Kota Tasikmalaya.

Harapan kedepannya semoga ilmu yang telah didapatkan menjadi inovasi yang dapat dikembangkan dalam bidang sosial untuk mewujudkan kesejahteraan sosial pada masyarakat sekitar, tepatnya yang berada di Kota Tasikmalaya.

#DinsosHEBAT #KemensosHadir # KotaTasikMaju #GenerasiEmas2045 #TasikBisaBawJabarJuara #MenujuIndonesiaMaju

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *