Tasikmalaya – Rabu, 3 Juli 2024 Kementerian Sosial Republik Indonesia, Dr. (H.C.) Ir. TRI RISMAHARINI, M. T hadir di Kota Tasikmalaya dalam rangka launching program atensi kewirausahaan bantuan usaha gerobak warmindo yang bertempat di Bale Kota Tasikmalaya, kehadiran beliau disambut dengan sangat baik oleh Plh. PJ. Wali Kota Tasikmalaya, Plt. Kepala Dinas Sosial Kota Tasikmalaya, turut hadir pula Direktur POLTEKESOS, Kepala STTPL Bekasi, Sekretaris Jenderal KEMENSOS RI, Pendamping PKH, Tagana Dinas Sosial Kota Tasikmalaya, TKSK, PSM, Karang Taruna dan peserta yang hadir pada kegiatan tersebut yaitu Peserta PKH yang bersedia graduasi, Peserta PKH yang telah graduasi, Penyandang Disabilitas, Anak asuh LKS Anak.
Pada kesempatan tersebut, Kementerian Sosial Republik Indonesia melakukan Penyerahan Bantuan Warmindo secara langsung kepada 50 penerima manfaat yang terdiri dari 25 penerima manfaat yang berasal dari Kota Tasikmalaya dan 25 penerima manfaat yang berasal dari Kabupaten Tasikmalaya. Adapun kriteria penerima manfaat tersebut diantaranya :
- Peserta Program keluarga Harapan (PKH)
- Mempunyai rintisan usaha terutama dalam bidang usaha makanan dan minuman
- Bersedia untuk graduasi dari program PKH
Terdapat tenaga kerja untuk melaksanakan usaha minimal 2 (dua) orang.
Selain penyerahan bantuan, dilaksanakan pula pelatihan dimana materi yang disampaikan adalah :
- Pembuatan menu masakan Warmindo
- Pengenalan variasi topping menu masakan Warmindo
- Pengelolaan bisnis usaha Warmindo
Disamping pelaksanaan pelatihan dan penyerahan bantuan, diselenggarakan pula kegiatan sarapan seru yang dihadiri oleh anak-anak binaan 5 LKS dan kegiatan Baazar, dimana yang berjualan merupakan KPM PKH.
Adapun output dari serangkaian kegiatan tersebut yaitu tersedianya peserta PKH yang graduasi, dialog dan motivasi Menteri Sosial RI dengan KPM (Keluarga Penerima Manfaat) untuk meningkatkan motivasi berusaha.